Buku SMP Athalia
Pondok Paman Tom
Dua tahun setelah Tom meninggalkan Kentucky, persahabatannya dengan Eva semakin erat. Ketika Eva beranjak besar, ia mulai dapat membaca dengan lancar dan ia membacakan Injil pada Tom. Pada walnya, ia hanya membaca untuk menyenangkan Tom, namun dengan waktu berlalu, ia mulai melihat cerita itu dengan cara yang lebih pribadi dan ia membacanya dengan penuh perasaan dan imajinasi. Tom sering terhanyut dalam pembacaan yang dilakukan Eva. Eva pun demikian, sering berhenti membaca kemudian melihat ke luar jendela atau langit.
"Paman Tom, aku akan pergi ke sana," ia berkata suatu hari.
"Ke mana, nona Eva?"
"Ke atas sana," ia berkata, berdiri dan menunjuk ke arah langit.
"Ke surga. Aku akan pergi ke sana segera, Paman Tom."
Tom melihat bagaimana cahaya matahari menyinari rambutnya yang keemasan dan lembut. Tom merasa sangat sedih... Evanya yang tercinta, sedang sekarat.
0000000888 | IND 813 Sto p | SMP Athalia (813 SMP) | Available |
0000000887 | IND 813 Sto p Kp.1 | SMP Athalia (813 SMP) | Available |
No other version available